S1 Pendidikan Agama Islam

A. VISI Prodi Pendidikan Agama Islam

Menjadi program studi yang unggul dalam menghasilkan Pendidik Pendidikan professional yang berwawasan global, berintegritas, berakhlakul karimah dan diakui masyarakat Banten pada Tahun 2035

B. MISI Prodi Pendidikan Agama Islam

  1. Melaksanakan pembelajaran yang diarahkan pada pembentukan kompetensi pedagogik, profesional, kepribadian, dan sosial
  2. Melaksanakan penelitian dengan menghasilkan karya-karya ilmiah yang bermanfaat bagi pengembangan Pendidikan Agama Islam
  3. Melaksanakan Pengabdian pada masyarakat dengan menyebarluaskan dan menerapkan hasil inovasi Pendidikan Agama Islam dalam kehidupan masyarakat
  4. Melaksanakan Kerjasama dengan pihak lain terkait dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

C. TUJUAN Prodi Pendidikan Agama Islam

  • Menghasilkan pendidik Pendidikan Agama Islam yang profesional dan berakhlak mulia. 
  • Menghasilkan Pendidik Pendidikan Agama Islam yang memiliki kemampuan meneliti, menganalisis dan memecahkan permasalahan baik pada jenjang sekolah dasar maupun menengah.
  • Menghasilkan lulusan yang mampu bersaing di era global.
  • Menghasilkan sarjana Pendidikan Agama Islam yang mampu terjun di dunia Pendidikan dan masyarakat dengan memberikan kontribusi pada pemecahan permasalahan kemasyarakatan.