Visi Misi dan Tujuan PT

VISI PT

Menciptakan Manusia Berilmu Amaliah, Beramal Ilmiah dan Berakhlaqul Karimah

MISI PT

  1. Menyiapkan mahasiswa melalui pendalaman studi Agama Islam sebagai peningkatan ketaqwaan kepada Allah SWT.;
  2. Mendorong mahasiswa agar aktif dan kreatif dalam proses belajar sehingga dapat menimbulkan kecerdasan lingkungan sosial;
  3. Menyiapkan tenaga edukatif yang ahli dan profesional dibidangnya untuk menghasilkan mahasiswa yang ahli dan profesional sesuai dengan jurusan;
  4. Menciptakan iklim kampus yang ramah dan kondusif dan kegiatan akademik yang terintegratif  berwawasan kemasyarakatan;
  5. Memberikan contoh-contoh simbol kejujuran dalam aktifitas keseharian dari seluruh komponen civitas akademika kepada mahasiswa;
  6. Menyiapkan mahasiswa dengan berbagai keterampilan teknis agar mampu mandiri dan berani bersaing di zaman reformasi dan globalisasi.

TUJUAN PT

  1. Bertakwa, berakhlak, terampil, berilmu amaliah dan beramal ilmiah.
  2. Berjiwa Pancasila dan memiliki integritas kepribadian yang tinggi sebagai sarjana agama Islam yang berwawasan Islam.
  3. Bersifat terbuka, peka terhadap perubahan dan kemajuan ilmu dan teknologi maupun masalah-masalah yang dihadapi oleh masyarakat, khususnya yang berkaitan dengan bidang keahliannya.
  4. Mampu mengenali, mengamati, dan melakukan pendekatan dan penalaran permasalahan berdasarkan kajian Islam.
  5. Mempunyai bekal dasar ilmu pengetahuan yang cukup untuk melanjutkan pendidikan pada jenjang yang lebih tinggi.