Wisuda ke-XVIII Tahun 2025, STAIKHA Tegaskan Komitmen Mencetak Lulusan Unggul

Serang, staikha.ac.id — Sekolah Tinggi Agama Islam KH. Abdul Kabier (STAIKHA) kembali menorehkan sejarah akademik dengan menyelenggarakan Wisuda ke-XVIII Tahun 2025 pada Selasa, 23 Desember 2025, bertempat di Hotel Swiss-Belinn Modern Cikande, Kabupaten Serang. Kegiatan wisuda berlangsung dengan lancar, tertib, dan penuh khidmat. (23/12/2025)

Acara wisuda ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, di antaranya Ketua Yayasan Nur El Falah H. Ubaidillah Kabier, Asisten Daerah (Asda) I Pemerintah Provinsi Banten Dr. H. Komarudin, M.AP., Bupati Serang Hj. Ratu Rachmatuzakiyah, S.Pd., M.M., serta Wakil Koordinator Kopertais Wilayah I DKI Jakarta dan Banten Prof. Dr. Sururin, M.Ag. Turut hadir pula jajaran pimpinan STAIKHA, dosen, civitas akademika, serta orang tua dan keluarga wisudawan.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua STAIKHA Dr. H. A. Yury Alam Fathallah, Lc., M.Ag. dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya Wisuda ke-XVIII Tahun 2025 serta apresiasi kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam proses pendidikan hingga para mahasiswa berhasil menyelesaikan studinya.

“Wisuda ke-XVIII ini merupakan momentum penting bagi STAIKHA dalam menunaikan amanah tridharma perguruan tinggi. Para wisudawan hari ini adalah hasil dari proses panjang pembinaan akademik, karakter, dan spiritual. Kami berharap lulusan STAIKHA mampu menjadi sarjana yang tidak hanya unggul secara intelektual, tetapi juga kuat secara moral dan spiritual,” ujar Dr. Yury Alam.

Dalam sambutannya, Ketua Yayasan Nur El Falah H. Ubaidillah Kabier menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas capaian para wisudawan.

“Wisuda ini bukanlah akhir dari proses belajar, melainkan awal pengabdian yang sesungguhnya di tengah masyarakat. Kami berharap lulusan STAIKHA mampu menjadi insan yang berilmu, berakhlak, dan memberi manfaat bagi umat serta bangsa,” ujarnya.

Sementara itu, Asda I Pemprov Banten Dr. H. Komarudin, M.AP. mengapresiasi peran STAIKHA dalam mencetak sumber daya manusia yang berkarakter religius dan profesional.

“Perguruan tinggi keagamaan seperti STAIKHA memiliki peran strategis dalam membangun moral dan kualitas generasi muda. Kami berharap para lulusan dapat berkontribusi nyata bagi pembangunan daerah dan nasional,” tuturnya.

Bupati Serang Hj. Ratu Rachmatuzakiyah, S.Pd., M.M. dalam sambutannya juga memberikan motivasi kepada para wisudawan.

“Ilmu yang diperoleh di bangku kuliah hendaknya menjadi bekal untuk mengabdi dan melayani masyarakat. Pemerintah Kabupaten Serang membuka ruang seluas-luasnya bagi generasi muda yang berintegritas dan berkompeten,” ungkapnya.

Adapun jumlah wisudawan yang dinyatakan lulus pada Wisuda ke-XVIII STAIKHA Tahun 2025 terdiri dari beberapa program studi, yaitu Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI) sebanyak 43 orang, Program Studi Ekonomi Syariah sebanyak 26 orang, dan Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI) sebanyak 55 orang.

Wakil Koordinator Kopertais Wilayah I DKI Jakarta dan Banten Prof. Dr. Sururin, M.Ag. dalam arahannya berharap STAIKHA terus meningkatkan mutu akademik dan tata kelola perguruan tinggi.

“Kami mendorong STAIKHA untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas tridharma perguruan tinggi agar mampu bersaing dan memberikan kontribusi yang lebih luas,” ujarnya.

Rangkaian acara wisuda ditutup dengan doa bersama yang dipanjatkan untuk keberkahan ilmu, kesuksesan para lulusan, serta kemajuan STAIKHA ke depan.

“Semoga para wisudawan menjadi lulusan yang istiqamah dalam ilmu, sukses dalam karier, dan senantiasa membawa nama baik almamater di manapun berada,” demikian doa dan harapan yang mengiringi penutupan acara.

Dengan terselenggaranya Wisuda ke-XVIII ini, STAIKHA menegaskan komitmennya untuk terus melahirkan generasi intelektual muslim yang unggul, berakhlakul karimah, dan siap berkontribusi bagi agama, masyarakat, dan negara.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *